Minggu, 05 Juni 2011

Sansevieria : Cantik dan Berguna

Sansevieria atau akrab disapa lidah mertua, siapa yang tak kenal tanaman ini?? Tanaman hias multifungsi. Selain sebagai tanaman hias, tanaman dengan genus ini sangat bermanfaat untuk menyerap racun. 

Klasifikasi Imiah
Kingdom                : Plantae 
Subkingdom          : Tracheobionta 
Super Divisi           : Spermatophyta 
Divisi                      : Magnoliophyta 
Kelas                     : Liliopsida 
Sub Kelas              : Liliidae
Ordo                      : Liliales
Famili                    : Agavaceae
Genus                    : Sansevieria


Umumnya, tanaman yang dikenal adalah lidah mertua yang berwarna hijau dan berbentuk panjang, namun ternyata banyak variasi yang sudah ditemukan mulai dari variasi daun seperti motif, warna, bentuk, serta ukurannya menjadikan tanaman ini selalu diburu para penggemarnya.
Secara morfologi, tanaman sanseviera dicirikan dengan daun tebal disebabkan kandungan air yang cukup tinggi. Pada beberapa jenis sanseviera, daun berkedudukan seperti roset mengelilingi batang semu ( disebut batang semu karena sesungguhnya tanaman ini tidak memiliki batang ). Pada jenis yang lain, daun berbentuk silinder, adapula yang memiliki helaian daun kaku seperti pedang.
Sanseviera termasuk tumbuhan monokotil, ditandai dengan salah satu cirinya yaitu memiliki akar serabut. Semua akar tumbuh dari pangkal batang dan berbentuk serabut. Akar yang sehat berwarna putih dan tampak berisi, sedangkan akar yang sakit berwarna cokelat. Selain akarnya, ciri lain dari tanaman ini adalah adanya rhizoma yang tumbuh menjalar di atas permukaan tanah atau tumbuh di dalam tanah.
Bunganya termasuk berumah dua, artinya benang sari dan putik terletak pada dua bunga yang berbeda. Biji sanseviera bersifat diploid, terdapat dua embrio dalam satu biji sehingga memungkinkan untuk menghasilkan 2 jenis tanaman baru yang berbeda.



Seperti yang diuraikan sebelumnya, tanaman sanseviera memiliki keunggulan dibandingkan tanaman hias lainnya yaitu resisten terhadap polutan dan bahkan mampu menyerapnya. Hal itu dikarenakan tanaman tersebut mengandung bahan akti pregnan glikosid yang mampu mereduksi polutan menjadi asam organik, gula, dan beberapa senyawa asam amino. Penelitian yang dilakukan oleh Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menunjukkan daun sanseviera mampu menyerap 107 jenis unsur berbahaya di antara jenis polutan yang bisa dihancurkan adalah kloroform, benzena, xylene, ormaldehid, dan trichloro etilen.


Nah, hebat bukan tanaman ini??


Seperti peribahasa sekali merengkuh dayung dua tiga pulau terlampaui. Bertanam sanseviera selain ukurannya minimalis dan bentuknya indah juga berperan untuk menyerap polutan yang ada di sekitar kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Indonesia Traveller